Tim Basket U-14 Kota Serang Jadi Juara 2, Pelatih : Harus Tetap Semangat

Serang – Tim Basket U-14 kota Serang berhasil menjadi juara 2 dalam kejuaraan daerah bola basket KU 14 yang dilaksanakan di GOR Asa Sport Center Cilegon. Even tersebut dilaksankaan sejak tanggal 17 agustus hingga 25 Agustus.
Achmad Faisal, Pelatih Tim Basket U 14 Kota Serang mengaku cukpup puas dengan hasil yang telah diadapat. Ia pun mengucapkan terima kasih kepada anak asuhannya karena sudah berusaha keras dan menunjukan performa terbaiknya.
“Terima kasih banyak udah bisa diajak kerja sama, tetep latihan dan semangat terus” katanya, selasa (27/08/2019).
Faisal juga mengajak anak didiknya untuk tidak patah arang karena belum bisa menjadi juara pertama. Faisal mengingatkan bahwa kesempatan anak-anak untuk berprestasi masih sangat terbuka lebar, mengingat uisanya yang masih sangat muda.
“Ya saya sih berharap anak-anak tetep basket terus, soalnya proyeksi jangka panjang mereka buat kejurda-kejurda selanjutnya. Kalian masih punya banyak kesempatan untuk mengikuti kejuaraan mengingat usia yang masih muda, yang penting giat latihannya” paparnya.
Lebih lanjut Faisal menceritakan suka duka nya tatkala melatih anak asuhnya. Menurutnya banyak sekali tantangan yang harus dihadapinya untuk mensolidkan tim. “Tantangannya banyak, mulai dari persiapan yang mepet, karakter berbeda-beda karena berbeda latar belakang dan postur tim kota serang termasuk kecil-kecil dibanding daerah lain. Alhamdulilahnya sekarang anak-anak mampu bersaing dengan kabupaten dan kota yang ada di banten” katanya.
Faisal menghimbau kepada anak didiknya agar tetap berlatih pasca kejuaraan tersebut, menurutnya banyak kejuaraan-kejuaraan yang menanti mereka.
“Kedepan akan ada Kejurda KU 18, lalu ada juga Kejurnas KU 14 dan 16, cuma tanggal pastinya blom jelas kapan” katanya.
Diketahui, Tim basket kota Kota serang menjadi juara ke 2 setelah kalah dari tim basket Kabupaten Tangerang pada babak final. (Arr)