Duduki Posisi 2, Croser Muda Banten Dipastikan Lolos Ke PON Papua
Serang – Coroser muda asal Provinsi Banten, Jepri Bule sukses mencantumkan namanya sebagai kedua terbaik di kelas 125cc prorangan U-17 dengan catatan waktu 1,24.092. Prestasi tersebut didapat pada ajang pra kulaifikasin PON cabang olah raga motocross yang digelar di sirkuit Tembong Jaya 13-15 september 2019.
Jepri berhasil bersaing dengan pembalap dari 19 Provinsi dan memastikan dirinya lolos ke PON Papua 2020.
Di awal-awal lap Jepri sempat memimpin di urutan pertama, namun di pertengahan lap, Jepri harus rela posisi di curi oleh croser asal Jawa Timur, Ananda Regi Adytia dengan catatan waktu terbaik yaitu 1,23.061. Untuk posisi ke tiga sendiri, ditempati oleh Siro Kanal, crosser asal Sulawesi Utara dengan catatan waktu 1,25.780.
Jepri mengaku dirinya sangat bersukur karena mampu menempati urutan kedua, ia juga merasa senang karena bisa bermain dengan baik dan dapat mengharumkan nama Banten di ajang olah raga motocross.
“Saya ucapkan terimakasih kepada seluruh tim manager dan masyarakat Banten yang telah mendukung saya. Saya minta do’anya supaya nanti bisa dapat mendali emas di PON Papua” katanya, Senin (16/09/2019).
Jepri pun mengakui lawan-lawan yang dihadapinya sangat bagus, terutama Ananda Rigi Aditya. Pembalap asal Jawa Timur tersebut mampu melibas semua lawan-lawannya meskipun pada awal start sempet tertinggal oleh Jepri.
“Tentu saya tidak boleh puas dengan hasil seperti ini, insyaallah pada ajang PON di papua nanti saya menargatkan naik posium.“ ungkapnya.
Ketua Komite Olah Raga Nasional Indonesi (KONI) Provinsi Banten, Brigjen Pol Rumiah mengaku sangat karena crosser asal Provinsi Banten mampu menorehkan hasil yang baik, terutama Jepri Bule yang mampu berada di urutan ke dua.
“Kami pasti akan mendukung semua pembalap asal Banten yang akan berlaga di PON Papua nanti” katanya.
Sementara itu, Ketua IMI Provinsi Banten TB Roy Fahroji. Mengungkapkan, dirinya sangat berterimkasih kepada pemerintah provinsi Banten dan kepada para sponsor yang telah mendukung ajang motocross tersebut di Banten. Menurutnya, hal tersebut dapat memberikan dampak positif bagi masyarakat dan juga Pemprov Banten. (Handrik)