Viral, Pengendara Sepeda Motor Masuk Jalur Tol Tangerang-Merak

SERANG,- Video viral merekam aksi tak biasa yang mana memperlihatkan seorang emak-emak yang telang mengendarai sepeda motor matic masuk ke jalur tol.
Terlihat emak-emak tersebut nampak dengan santai mengendarai sepeda motornya di lajur sebelah kanan tanpa menggunakan helm.
Padahal, di sebelah kiri maupun kanannya melintas dengan cepat kendaraan-kendaraan besar. Namun si ibu tersebut tanpa menghiraukan.
Aksi tersebut mengundang perhatian para pengendara mobil di jalur tersebut. Bahkan aksinya viral lantaran direkam dan diupload di media sosial.
Saat di konfirmasi, Kepala Departemen CSR & Humas Astra Toll Tangerang-Merak Uswatun Hasanah membenarkan kejadian tersebut.
“Ia kang, tadi dikonfirmasi ke tim di lapangan. Kejadian tersebut pengendara motor masuk dari GT Ciltim,” katanya, Selasa (6/6/23).
Ia mengatakan, kejadian tersebut diketahui saat petugas mengecek rekaman CCTV, saat di cek terlihat pengendara sepeda motor masuk ke jalur tol.
“Diketahui oleh petugas melalui CCTV dan langsung melakukan komunikasi ke all Gerbang dan pelayanan lalin pelaku diamankan petugas keluar GT. Merak,” jelasnya.
Lebih lanjut, pihaknya telah berkoodinasi dengan pihak kepolisian atas kasus tersebut. “Yang bersangkutan sudah kami serahkan ke pihak berwenang (kepolisian) setelah dilakukan pemanggilan pihak keluarga (orang tua),” pungkasnya. (Arr)