Tak Mau Kalah, Kini Pelajar Banten juga Gelar Aksi Tolak RKUHP dan RUU KPK.
Digdayamedia.id | Menyikapi gejolak aksi yang gencar dilakukan di sejumlah daerah, kini mahasiswa dan pelajar se-Banten ikut gelar aksi lanjutan penolakan terhadap RKUHP dan RUU KPK di depan Gedung DPRD Kota Serang. (27/09) Aksi Penolakan ini terdiri dari beberapa kampus, STM dan Ormawa yang ada di provinsi Banten.
Aksi ini dilakukan dalam rangka Merespon terkait peristiwa dan Kondisi Nasional yang bergejolak akibat dari keluarnya rancangan undang-undang KPK, Minerba, UU Pertanahan dan R-KUHP yang di keluarkan oleh DPR-RI yang di anggap tidak berpihak pada rakyat. Selain itu aksi ini juga Mengecam keras terhadap tindakan Represif aparat terhadap mahasiswa di Jakarta, Bandung, Surabaya, Makassar dan di Yogyakarta.
Sejumlah massa aksi membawa spanduk dan poster yang berisi Kecaman terhadap pemerintah dan melakukan Longmarch dari kampus Universitas Islam Negeri (UIN) Sultan Maulana Hasanuddin Banten sampai Alun-alun Kota Serang.
Kordinator Lapangan Ilham mengatakan, Aksi ini akan terus dilakukan sampai akhir bulan September. Tergantung bagaimana keputusan pemerintah pusat terkait tujuh tuntutan Mahasiswa di seluruh Indonesia.
“Kemungkinan aksi kita akan berlanjut sampai akhir September karena akhir September akan terjadi aksi yang bergejolak untuk menolak rancangan undang-undang yang sedang digodok Pemerintah pusat di pameran” Tukasnya.
Mnj